Siswa SMAMSA Kota Malang Simulasi Tanggap Bencana Gempa Bumi
Siswa SMA Muhammdiyah 1 Kota Malang akronimnya SMAMSA, menggelar simulasi kebencanaan sebagai sekolah aman tanggap bencana. Simulai tersebut dikatakan Waka Humas SMAMSA Maya Marisa, S.Pd, atas kerjasama antara SMAMSA bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang bersama Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya.
Menurut Maya sebelum simulai, siswa terlebih dulu diberikan teori tentang bagaimana menyelamatkan diri ketika terjadi gempa bumi. Apa saja yang harus dilakukan, dimana tempat kumpulnya, serta penanganan korban fisik dan psikomatrik.
Kasek SMAMSA Dra Umi Mafrukhah bersama tim simulasi tanggap bencana.
Usai menerima paparan tersebut, lanjut Maya, siswa diajak praktek kebencanaan khususnya gempa bumi. Dari hasil evalausi akhir kegiatan disimpulkan bahwa secara umum siswa sudah mengetahui tata cara kebencanaan ketika berada di sekolah.
Hal ini tidak lepas dari SMAMSA sebagai sekolah aman tanggap bencana, kata Maya yang sudah mempunyai tim relawan kebencanaan. Tim ini yang secara berkala menindaklanjuti tanggap bencana yang sudah diterima sebelumnya.
Bahkan, tandas Maya, tim kebencanaan SMAMSA ini secara khusus selalu dikirim ke daerah bencana di Malang Raya beberapa waktu lalu. Mereka membantu relawan di daerah bencana tersebut. (doni osmon)
Leave a Reply